Friday, January 30, 2009

yesterday,last time,long time ago ...?!

Masa lalu memang menjadi sebuah pengalaman yang berharga untuk masa sekarang dan juga masa depan. Pengalaman baik atau buruk sekalipun, ga ada yang perlu kita hapus. Keduanya perlu disimpan untuk arsip kita, siapa tau suatu saat nanti, kita perlu membukanya lagi untuk mencari jawaban...Tapi, jangan sampai masa lalu itu, malah membuat kita ga bisa berkembang dan bergerak atau istilahnya kita jadi 'katak dalam tempurung"...!!
Memang perlu untuk dikenang tapi sama sekali jangan terbelenggu oleh kenangan itu...
(susah untuk mempraktekannya, tapi paling tidak dengan adanya tulisan ini, jadi lebih termotivasi lagi)

Thursday, January 29, 2009

TERIMA KASIH...!

Baru aja terbebas dari rutinitas yang cukup ngehabisin waktu, tenaga, dan pikiran!! Terlepas dari semua itu, aku juga mau ngeralat tentang postingan terakhirku tentang cinta. Ehm, meralat atau menambahkan yach??? Hahahha, ya whateverlah…

1. Cinta itu ga bisa kita nalar dengan logika, kenapa???? Karena cinta sendiri itu adalah sebuah PERASAAN…!!! Dan antara perasaan dan logika itu kayak air dan minyak!

2. Karena cinta itu adalah perasaan, jadinya kita ga bisa secara gambang mendeskripsikan cinta tuh kayak apa…. Susah, yupz susah banget! Hanya hati dari masing orang-orang yang bisa mendeskripsikan sendiri, tanpa bisa mengungkapkannya.

3. “cinta” itu emang sebuah kata. Kayak kata-kata yang lainnya. Ah, kata “cinta” itu sendiri mempunyai arti dan merupakan sebuah identitas dari sebuah perasaan yang ga ada pengertian pastinya.

4. Kalau kita ga bisa merasakan kapan sebuah cinta hadir didiri kita, sepertinya kesalahan ada pada diri kita sendiri, berarti kita blom sepenuhnya ngenal diri, khususnya hati kita sendiri…

5. Dan tetep…cinta adalah sebuah ketulusan…

6. Cinta itu memberikan kita kebahagiaan, tapi inget untuk mendapatkan sebuah kebahagiaan, kita harus melewati kesedihan dkk juga….

7. Sebenarnya dan seharusnya cinta itu akan membawa ke sebuah keadaan yang lebih baik, bukan sebaliknya.

Aku pernah menangis dan beku karena cinta. Membuat aku berpikir 2x untuk mengenal cinta lagi. Tapi, sekali lagi, cinta adalah sebuah perasaan, ga ada yang bisa mengendalikan. Dan sekarang, mata hatiku terbuka oleh cinta,yupz cinta juga…. Kalau ada yang bertanya, “apa aku takut???”…jawabannya, iya aku takut, anehnya cinta juga yang membuatku percaya kepada seseorang yang membawa cinta itu. …. Terima kasih cinta…aku belajar banyak dari cinta…

Friday, January 16, 2009

Cinta itu Ga ada....??!?

Aku mulai berpikir...sebenarnya yang namanya " cinta " itu ada atau enggak...?!Pemikiran itu muncul waktu aku bertanya dalam hati untuk diriku sendiri, " emang aku tau SEBENERNYA rasa cinta itu kayak apa?" Dan bagusnya setelah aku renungin n kilas balik , sebenernya aku ga tau benernya rasa cinta itu kayak apa .Parah Sebuah perasaan yang abstract, bisa dirasakan tapi ga tau kriteria dari rasa cinta itu sendiri...jadi saat aku bilang aku mulai merasakan cinta, apa emang saat itu cinta yang hadir???atau cuma sebuah perasaan yang kubilang sebagai "cinta" tapi sebenarnya bukan cinta...aaarrrggghhh. Ngomongin soal cinta emang ga ada habisnya. Yang jelas sekarang aku lagi ragu banget kalau emang cinta itu "ada"...apa.
bukti dari cinta itu ada???

Cinta adalah sebuah kata... dan apa hanya kata????Cinta itu ga pernah ada, cinta akan ada saat emang kita pengen dia ada.. (pusing kan???aku juga pusing)wkwkwkkwkw...
Sebelumnya aku bilang, cinta itu adalah keajaiban, kita sebagai "korban" ga pernah tau kapan dia akan hadir ataupun pergi. Cinta itu sebuah perwujudan dari sebuah ketulusan dan akan terus bersama dengan kita, saat kita emang masih menginginkan cinta itu ada bersama kita atau bisa dibilang, cinta akan ada asal kita masih mau menunggunya di sini... yupz menunggu....Beraaaaarrrrrtiiiii cinta itu butuh pengorbanan .... Kata orang, cinta itu adalah kebahagian, dan kalau emang gitu, berarti untuk mendapatkan suatu kebahagiaan, kita harus mau berkorban????????

terlalu abstract emang...ada yang mau ngejelasin kah????hhahahahhahaha

Thursday, January 15, 2009

Sebuah Rasa dalam Hati....

harapan...
aku nyiptain harapan sendiri
aku takut jatuh akan harapan itu ...
harapan itu tlah merambah naik hampir ke puncaknya ...
kemegahan harapan yang kuciptakan,selalu buatku miris
akankah akau jatuh????
aku hanya menunggu sebuah jawab dari pertanyaan???
akankah harapan itu menuju ke arah realita seperti yang ku harap....
sepertinya hanya waktu yang bisa berbicara...
dan lagi..lagi...
harus menunggu...